Hari Minggu adalah hari
yang paling menyenangkan bagi anak-anak yang lahir di akhir tahun 80-an
dan awal tahun 90-an. Pada masa itu, dari pagi hingga sore ditayangkan
berbagai anime yang memang cocok untuk hiburan anak-anak. Sinetron ABG
alay dan acara musik bercampur gosip tidak mendominasi dunia
pertelevisian seperti saat ini.
1. Doraemon
Doraemon adalah salah satu anime yang ditayangkan paling
lama di Indonesia. Karya Fujiko F. Fujio ini dapat mengutarakan
mimpi-mimpi setiap anak di seluruh dunia. Berbagai alat dari kantong
ajaib Doraemon dapat mengembangkan imajinasi dan kreativitas anak-anak.
Berbagai kisah persahabatan Nobita dengan teman-temannya juga dapat
menjadi contoh di kehidupan sehari-hari.
2. Kobo Chan
Kobo Chan adalah anime yang diadaptasi dari komik
legendaris karya Masashi Ueda. Kehidupan sehari-hari Kobo Chan dan
keluarganya yang sederhana sangat menyenangkan untuk ditonton.
3. Hamtaro
Petualangan hamster lucu bernama Hamtaro sangat menarik
untuk ditonton di TV. Berbagai kisah yang dilaluinya bersama Ribbon
(Hamster putih berpita yang cantik), Boss (ketua geng hamster), dan
teman-temannya yang lain sangat unik dan menggemaskan.
Hiburan
BalasHapusFoto Kocak dari India yang djamin Bikin Ngakak
Alasan Mengapa Pria atau Wanita Lebih Memilih Single daripada Pacaran
Fakta Unik Tentang Cinta
Aksesoris untuk Mempermudah Mengerjakan Tugas
Animasi Kartun Menggunakan Berbagai Produk Apple
Bajak Lagu Ini - Cameo Project
Contoh Gambar Make Up Cosplay Anime Terbaik
Fakta Unik dari Anak Alay
Macam-macam Aksesoris yang Sering digunakan Anak Baru Gaul (ABG)
Macam-macam Pakaian Anak Muda Jaman 90an [Nostalgia]
Manfaat yang dihasilkan Bermain Video Game
Pelajaran Matematika Ala Chandraliaow