Memuat...
Home » » Ini 3 Hal yang Dicari Wanita Indonesia dari Pasangan

Ini 3 Hal yang Dicari Wanita Indonesia dari Pasangan
Siapa yang tidak ingin menjalani sisa usia dengan pasangan hidup terbaik?

Rasanya, jika diajukan pertanyaan seperti tersebut di atas, pasti semua wanita sepakat ingin memiliki pasangan yang ideal.

Sebenarnya, apa saja sih hal-hal yang diperhatikan oleh orang Indonesia ketika mencari pasangan?

Violet Lim, CEO dan pendiri perusahaan layanan perjodohan, Lunch Actually, menjelaskan, pada dasarnya demografi warga Indonesia, khususnya di kota Jakarta, mirip dengan kota-kota lainnya di Asia Tenggara.

Menurut Violet, wanita Indonesia lebih kurang sama seperti wanita Singapura, Kuala Lumpur, Bangkok, maupun Hong Kong.

Kebanyakan para wanita lajang Indonesia merupakan kaum profesional yang sibuk dan sulit memiliki waktu luang.

Praktis mereka pun mendambakan seorang pria yang pengertian sekaligus memiliki pendapatan mapan.

Violet yang telah menjalani profesi sebagai matchmaker semenjak tahun 2014 silam, mengaku bahwa timnya memahami kecenderungan orang Indonesia dalam mencari pasangan, khususnya warga Jakarta.

Memang benar ada persamaan dengan wanita Asia lainnya, tetapi wanita Indonesia memiliki karakteristik yang lebih spesifik ketika mencari jodoh.

"Hal menarik yang dilihat oleh pria di Jakarta dari seorang wanita adalah wajah yang cantik, bentuk tubuh yang menarik, dan baik hati," ujar Violet dalam acara jumpa media di kantor Lunch Actually Indonesia, beberapa waktu lalu.

"Sementara itu, wanita akan mencari pria dengan tiga karakter dasar, yaitu pendapatan yang baik, percaya diri, dan memiliki selera humor yang bagus," imbuhnya.

Ketiga kriteria tersebut, kata Violet, pada dasarnya sesuai dengan kriteria warga di negara-negara tetangga Indonesia dalam mencari seorang pasangan.

Namun, wanita di negara Asia lainnya menempatkan kepercayaan diri sebagai karakter penting yang diperhatikan dari diri lawan jenis.

Kemudian, temuan menarik lain yang dipaparkan oleh Violet adalah cara berkomunikasi dengan lawan jenis dan pasangan.

Pada dekade sebelumnya, Model komunikasi berupa telepon lazim digunakan untuk berbincang dengan lawan jenis, tapi cara tersebut tak lagi populer.

"Saat ini cara berkomunikasi teratas adalah dengan pesan singkat, pembicaraan telepon, dan layanan pesan online," pungkasnya.

Lalu, bagaimana cara warga Jakarta mencari pasangan? Violet memaparkan, ada tiga cara yang paling sering dimanfaatkan oleh para lajang di Jakarta.

Beberapa di antaranya adalah menghadiri berbagai acara, memanfaatkan situs kencan online, dan memperbaiki kualitas diri.

sumber
Blog, Updated at: 13.38

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright © 2014. Anak Bungsu - All Rights Reserved
Template MY HEROES by seocips.com
Published by template.areasatu.com
Powered by A1
Back to top